Kebetulan, komputer saya sering sekali dipinjam buat Internetan. Tetapi, yang meminjam memiliki Modem dan ISP sendiri untuk berinternet. Akhirnya, di Network Connection saya, banyak sekali terdapat daftar Network Connection yang tidak sama sekali saya gunakan seperti gambar disampin. Padahal, saya hanya menggunakan modem Telkomsel.
Untuk itu, kita perlu mendelete Network Connection tersebut agar terlihat rapi. Caranya adalah sebagai berikut:
- Buka Control Panel
- Klik Network and Internet
- Klik Network and Sharing Center
- Pada panel sebelah kiri, klik Change Adapter settings
- Disini network connection yang akan saya delete adalah XL. Jadi, klik kanan pada XL dan klik delete...
- Lalu klik Yes untuk mengkonfirmasinya
Nah begitulah cara untuk mendelete Network Connection. XL sekarang sudah dihapus seperti gambar dibawah ini:
By : likewin7
Posting Komentar - Back to Content